TribrataNewsPolresSidrap.com – Kanit Bin Polmas Satuan Binmas Polres Sidrap Aiptu Mansyur Wahab SH, MH mendapat kesempatan untuk memberikan mata kuliah umum di Universitas Indonesia Timur Makassar tepatnya di Fakultah Hukum UIT Makassar.
Dihadapan sekitar 100 mahasiswa yang tergabung dalam mahasiswa reguler dan mahasiswa dan non reguler, Aiptu Mansyur Wahab SH, MH memberikan mata kuliah umum dengan tema peran mahasiswa dalam penegakan hukum, dalam kesempatan tersebut pria yang menamatkan pasca sarjana di fakultas Hukum UIT ini menyampaikan bahwa Indonesia membutuhkan penegakan hukum yang tegas dan konsisten untuk mengatasi permasalahan yang ada. Hal ini disebabkan banyaknya penyimpangan yang dilakukan terhadap peraturan yang ada, sehingga menimbulkan kerancuan dalam penegakan hukum.
Mahasiswa adalah aktor-aktor penting yang sangat diandalkan untuk mewujudkan cita-cita pencerahan kehidupan bangsa kita di masa depan, khususnya dalam penegakan hukum. Jika hukum hanya cenderung menjadi alat pihak tertentu untuk menghantam kelompok lawan, atau demi kepentingan sepihak, hukum tegak berdiri walau dengan berbagai alat bukti yang jelas, namun hukum menjadi lemah ketika dihadapkan pada orang-orang tak berpunya, maka disinilah peran mahasiswa sebagai tumpuan cemerlang bagi terwujudnya penegakan hukum ini.
Untuk menegakkan hukum yang tegas dan konsisten ini bukan hanya dilakukan dan dijalankan oleh aparat hukum yang sudah ada di negara ini namun semua komponen masyarakat khsusnya mahasiswa pun dapat turut andil dengan cara mencegah terjadinya pelanggaran hukum tersebut. Selain itu pula langkah langkah preventif lainnya dapat pula dilakukan oleh mahasiswa guna berkontribusi dalam hal penegakan hukum di negara ini. (author)
TribrataNewsPolresSidrap.com – Melalui arahan bapak Kapolri Jenderal. Pol. Drs. H.M. Tito K
Tinggalkan Balasan