Tribratanewspolreskuansing.com – Bagi seorang pengemudi, tuntutan yang paling pokok dan mendasar adalah mengutamakan keamanan dan keselamatan baik bagi diri sendiri dan orang lain.
Disadari atau tidak, kesadaran berkendara yang aman bagi kebanyakan pengemudi di Indonesia memang masih sangat rendah. Hal ini didasarkan masih banyaknya pengemudi kendaraan baik mobil maupun motor yang melakukan kebiasaan – kebiasaan buruk saat sedang mengemudi. Padahal, kebiasaan – kebiasaan buruk tersebut sangat berpotensi membahayakan keselamatan baik bagi diri sendiri maupun orang lain.
Menyikapi hal ini Kapolres Kuansing AKBP Edi Sumardi Priadinata SIK, Melalui Kasat Lantas Polres Kuansing AKP Suratman memberikan pelatihan khusus cara mengemudi yang baik kepada Anggota Polres Kuansing dan jajaran.
Sebelum dilaksanakan praktek langsung dilapangan, kasat lantas memberikan teori serta pengarahan kepada anggota terlebih dahulu di Aula Rupatama Polres Kuansing.
“Anda bisa mengemudi? Pandai mengendalikan mobil? Belum tentu anda adalah pengemudi yang baik. Selain mematuhi aturan, pengemudi yang baik adalah pengemudi yang mampu membuat kegiatan berkendara menjadi sebuah seni, menyenangkan, dan aman tentunya,” ujar Kasat Lantas.
Dalam arahannya Kasat Lantas mengatakan dalam mengemudikan kendaraan perasaan yang tenang serta jiwa yang stabil sangat diperlukan. Mengapa Kemampuan untuk tetap tenang sewaktu dalam tekanan adalah bagian penting dalam berkendara. Tidak panik ketika ada kecelakaan atau jalanan yang licin adalah contohnya. Dengan perasaan yang tenang dan stabil, anda dapat memilih tindakan yang tepat ketika ada masalah, karena anda tidak dapat menebak momen-momen apa yang akan anda hadapi nanti di jalan raya.
Kemudian waspada dengan kecepatan maksimum. Bukan hanya batas maksimum kecepatan, namun juga kemampuan mengemudi anda, mobil serta jalanan yang dilalui. Dengan memperhitungkan batas maksimum yang mampu dilakukan, maka dapat dipastikan anda akan aman di jalan raya.
“Memang menyenangkan memaksakan diri sampai batas maksimum mobil, namun tidak lucu jika anda harus mengalami kecelakaan yang membahayakan diri sendiri dan orang lain,” tambah Kasat Lantas.
Setelah pembekalan diberikan seluruh anggota yang mengikuti pelatihan mengemudi tersebut, langsung melaksanakan praktek di pelataran Sat Lantas Polres Kuansing.
Kapolres berharap, semoga dengan diadakannya pelatihan ini kepada seluruh anggota polisi khususnya Polres Kuansing, nantinya polisi bisa menjadi contoh untuk masyarakat sebagai pengemudi yang baik.
Share This: Tribratanewspolressidrap.com. Sidrap – Sebelum melaksanakan shalat jumat berjam
Tinggalkan Balasan