Tribratanewspolressidrap.com. sidrap – Ta’lim berarti pengajaran yang bersifat pemberian atau penyampaian tentang pengetahuan agama kepada diri manusia agar menjadi suci atau bersih dari segala kotoran sehingga siap menerima hikmah dan mampu mempelajari hal-hal yang bermanfaat bagi dirinya.
Polisi santri Polres Sidrap yang merupakan alumni polisi santri yang telah mengikuti rangkaian pelatihan keagamaan di SPN Batua, Bripka Abd. Haris Halim, menyempatkan dirinya untuk menyampaikan ta’lim kepada jamaah shalat dhuhur yang telah selesai menunaikan shalat dhuhur berjamaah di mesjid Al. Ikhlas Polres Sidrap, rabu (15/6/2016).
Hal ini sudah biasa dilakukan oleh Bripka Abd. Haris Halim, karena sebelum mengikuti pelatihan Polisi Santri, dirinya sudah seringkali ikut bersama dengan jamaah tabligh untuk syiar kemesjid mesjid menyampaikan ceramah agama.
Program Kapolda Sulselbar tentang polisi santri ini gaungnya sudah menggema di wilayah Sulawesi Selatan khususnya di Kab. Sidrap dan itu sudah di implementasikan oleh alumni polisi santri polres Sidrap yang telah mengikuti pelatihan di SPN Batua Makassar,
Dan rencananya alumni Polisi Santri Polres Sidrap ini akan di pondokkan kembali di Pondok Pesantren As Salman Allakuang untuk memperdalam ilmu mereka tentang ilmu syiar agama, sehingga nantinya ketika terjun di lingkungan warga untuk memberikan dan menyampaikan ceramah agama dapat lebih profesional lagi sehingga bisa melahirkan mubaligh mubaligh handal dari intitusi Kepolisian khususnya di tingkat Polres Sidrap (Hary NnZz)
TribrataNewsPolresSidrap.com – Melalui arahan bapak Kapolri Jenderal. Pol. Drs. H.M. Tito K
Tinggalkan Balasan